Minggu, 12 Juni 2016

17 Top Makanan yang mengandung kalium tinggi


17 Top Makanan yang mengandung kalium tinggi

Kalium adalah mineral yang ditemukan dalam banyak makanan termasuk buah dan sayur. Mineral ini relatif mudah didapatkan, tetapi masih banyak orang yang tidak bisa mendapatkan asupan kalium yang cukup. Orang dewasa membutuhkan setidaknya 2 sampai 4 gram kalium perharinya untuk mengontrol tekanan darah sekaligus membantu melindungi tubuh dari serangan jantung dan stroke.

makanan tinggi kalium
Gambar makanan tinggi kalium


Manfaat dan fungsi kalium diantaranya: 
  • Menjaga kesehatan kulit
  • Mengirim oksigen ke otak 
  • Membantu menormalkan detak jantung 
  • Menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh 
  • Membantu menurunkan tekanan darah tinggi,
  • Merangsang ginjal untuk mengeluarkan racun
  • Mengatur fungsi otot dan aktivitas saraf,
  • Mengurani risiko batu ginjal dan stroke.

1. Buah Jeruk . Jeruk bukan hanya diperkaya dengan vitamin C, tetapi juga kalium yang sangat baik untuk kesehatan jantung. Belum lagi jeruk juga merupakan sumber serat yang dapat menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh. Minum satu gelas jus buah jeruk segar di pagi hari dapat membantu anda memenuhi kebutuhan kalium.

2. Kentang. Satu kentang berukuran sedang mengandung 610 mg kalium dan 145 kalori. Selain kalium makanan ini juga mengandung tinggi vitamin B6 yang penting untuk kesehatan kulit. Untuk mendapatkan asupan kalium yang cukup, anda bisa mengganti menu sarapan dengan kentang.

3. Buah alpukat. Buah alpukat semakin terkenal karena memiliki kemampuan dalam menurunkan kolesteor jahat (LDL), sekaligus meningkatkan kolesterol baik (HDL). Menjaga keseimbangan kolesterol dalam darah sangat penting untuk menjaga kesehatan jantung anda. Selain menurunkan kolesterol, buah ini juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke karena kandungan kalium yang dimilikinya cukup tinggi. Buah alpukat berukuran sedang setidaknya mengandung sekitar 485 mg kalium.

4. Sayur bayam. Makanan yang mengandung tinggi kalium selanjutnya adalah bayam. Sayur ini merupakan superfood karena memiliki banyak nutrisi penting seperti mineral dan vitamin. Salah satu mineral penting yang dimiliki bayam adalah kalium. Satu mangkuk bayam mengandung 466 mg kalium. Mengkonsumsi bayam secara rutin selain dapat membantu memenuhi kebutuhan kalium harian anda, juga bermanfaat mencegah anemia karena sayur ini juga tinggi zat besi.

5. Buah pisang. Berbicara mengenai makanan yang mengandung kalium tidak lengkap rasanya tidak memasukkan buah yang satu ini. Pisang memang terkenal karena kandungan kaliumnya. Buah ini juga relatif rendah lemak dan tinggi serat sehingga sangat baik bagi kesehatan pencernaan. Buah pisang mengandung kalium sekitar 358 mg. Meskipun kaya kalium, buah ini juga relatif tinggi karbohidrat, sehingga jangan terlalu berlebihan dalam mengkonsumsinya.

6. Salmon. Apa yang anda pikirkan jika mendengar mengenai ikan almon? Pasti kebanyakan orang akan berfikir tentang kandungan omega-3 nya yang tinggi. yup,,Salmon memang terkenal karena mengandung tinggi omega-3, tetapi nutrisi dalam ikan salmon tidak berhenti sampai disitu saja. Ikan salmon diketahui juga mengandung tinggi kalium yaitu sekitar 460 mg perporsinya.

7. Jamur. Pada zaman dulu, jamur sering disebut sebagai makanan ajaib karena memiliki banyak khasiat untuk pengobatan. Ini tidak terlepas dari kandungan nutrisi dalam jamur. Contoh jamur yang terkenal adalah shiitake, jamur jenis ini diketahui mengandung tinggi kalium yaitu sekitar 356 mg. Selain Shiitake, beberapa jenis jamur mungkin juga menyediakan kalium, untuk itu, cobalah memasukkan jamur ke dalam menu sehat harian anda.

8. Buah bitManfaat buah bit sangat mengagumkan bagi kesehatan. Buah dengan warna merah darah ini sangat tinggi antioksidan yang bermanfaat mencegah penyakti kanker. Belum lagi, buah bit juga diperkaya dengan kalium yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. dalam buah bit segar setidaknya terdapat 305 mg kalium. Karena buah ini belum begitu populer di Indonesia, mungkin memiliki harga relatif mahal.
9. Kacang putih. Banyak dari jenis kacang-kacangan termasuk kacang putih, kacang almond dan kacang merah mengandung tinggi kalium. Tetapi kacang putih merupakan yang tertinggi dalam hal kandungan kaliumnya. Secangkir kacang putih yang sudah dimasak menyediakan 1004mg kalium. Selain kalium, pada umumnya beberapa jenis kacang juga mengandung tinggi vitamin E, yang baik untuk kesehatan kulit.

10. Air kelapa. Air kelapa secara alami dapat menggantikan cairang tubuh yang hilang karena mengandung multivitamin dan aneka mineral penting. Hanya dalam satu cangkir air kelapa hijau mengandung 600 mg kalium. Air kelapa diketahui juga merupakan detoksifikasi alami yang dapat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

11. Brokoli. Sayur dengan tinggi antioksidan, itulah gambaran singkat brokoli.  Brokoli selalu masuk dalam daftar makanan sehat karena mengandung segudang nutrisi. Brokoli segar adalah sumber yang baik dari kalium. Satu porsi brokoli mengandung 316 mg kalium. Mengkonsumsi brokoli secara rutin bukan hanya membantu anda memenuhi asupan kalium, tetapi juga membantu hati dalam membersihkan racun di dalam tubuh.

12. Yogurt. Yogurt adalah makanan yang berasal dari fermentasi susu. Makanan ini menjadi sangat baik untuk kesehatan tulang karena mengandung tinggi kalsium dan aneka mineral lainnya salah satunya adalah kalium. Dalam 100g yogurt mengandung 255 mg kalium.

13. Buah melon. Melon memberikan bantuan menghindarkan anda dari efek buruk rdikal bebas karena mengandung Vitamin A dan Vitamin C, kedua vitamin ini bekerja sebagai antioksidan yang membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas. Makan buah melon segar dapat membantu menghindarkan anda dari penyakit hipertensi dan stroke karena mengandung kalium cukup tinggi. 1 irisan besar melon mengandung 267 mg kalium.

14. Tomat. Makanan yang memiliki titel ganda, itulah tomat. Tomat masuk dalam kategori buah dan sayur sehat karena terdapat senyawa antioksidan kuat di dalamnya yang disebut likopen. Belum lagi, tomat juga mengandung kalium dalam jumlah moderat. Tomat segar menyediakan 273 mg kalium.

15. Ubi jalar. Ubi jalar atau dalam bahasa inggris disebut sweet potatoes merupakan makanan padat kaya manfaat. Ubi menyediakan sumber serat dan mineral termasuk fosfor, kalsium, zat besi, dan kalium. Ubi jalar memasok tubuh dengan 230 mg kalium perporsi.

16. Wortel. Wortel sudah lama dikenal sebagai nutrisi utama untuk mata. Hal ini dikarenakan wortel adalah sumber terbaik betakaroten. Tetapi betakaroten bukan satu-satunya alasan kenapa anda harus banyak mengkonsumsi sayuran ini, pasalnya wortel juga menyediakan kalium, yang baik untuk kesehatan jantung. Wortel mentah mengandung 689 mg kalium.

17. Susu. Setiap dari kita sudah mengetahui manfaat susu bagi kesehatan. Susu adalah salah satu sumber nutrisi paling baik. Susu mengandung banyak gizi seperti kalsium, magnesium, protein, kalium dan zinc. Secangkir susu segar memiliki lebih dari 300 mg kalium.

Sumber :http://www.manfaatcaramengatasi.com/2015/10/makanan-yang-mengandung-kalium-tinggi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar